Wednesday, October 07, 2015

Wkwkwk, Mobil Google Street View Kena Razia Tilang di Jogja

Momen lucu terjadi ketika Mobil Google Street View dihentikan oleh polisi saat melewati daerah razia di kawasan Yogyakarta. yup, Mobil ini dihentikan oleh petugas polisi yang sedang melakukan razia.

Gambar Mobil Google Street View terkena razia di Jogja

Gambar ini menjadi viral di media sosial melalui Facebook Rully Agus, dalam postingnya, rully mengatakan "Lagi APES ..mobil google streetview kena Razia tilang di jogja", tidak jelas apa yang terjadi setelahnya, apakah Mobil ini memiliki surat yang lengkap atau tidak.

Seperti yang kita tahu, Google memiliki satu buah layanan unggulan untuk Google Maps yaitu Street View, fitur ini membuat pengguna seakan-akan melihat kondisi jalanan yang sebenarnya. Di Indonesia sendiri google memulai proyek ini pada bulan november 2012.

Mobil Street View ini membawa kamera yang diletakkan dibagian atas. Kamera Gooogle Street View ini menggunakan teknik pengambilan gambar dengan menggunakan sistem 11 lensa yang di sebut Dodeca 2360, ke-11 lensa ini merekam gambar dari 11 sudut yang berbeda berdasarkan geometri dedocahedron. Tau gak sih ? ternyata walaupun hasil akhir yang ditampilkan di Google Street View merupakan gambar statis, namun sebenarnya gambar yang di rekam oleh kamera ini adalah video full-frame yang dapat menangkap gambar 30 frame per detik dengan resolusi yang sangat tinggi.
sumber :  http://www.berbagitipsandroid.info/2014/10/google-street-view-di-indonesia.html

Artikel Terkait